5 Cara Kerja Debt Collector Pinjaman Online

Belakangan ini banyak beredar kabar debt collector dari pinjaman online yang bertindak kasar dalam menagih hutang para debitur. Mereka bukan hanya memberikan ancaman yang membuat para debitur merasa tidak nyaman, beberapa dari mereka bahkan melakukan kekerasan fisik yang berakibat memberikan trauma pada para dibuturnya.

 

Namun, perlu Anda ketahui, ini hanya ulah dari beberapa oknum debt collector saja. Karena sebenarnya, debt collector pinjaman online sekalipun memiliki cara kerja dan juga etika yang harus dipatuhi selama menjalankan tugasnya dalam menagih hutang. Untuk membantu Anda memahami bagaimana cara kerja debt collector dari pinjaman online, mari simak penjelasan lengkapnya berikut ini.

Apa Itu Debt Collector

Debt collector pada dasarnya adalah seorang petugas resmi maupun tidak resmi dari perusahaan yang bertugas dalam hal penagihan hutang kepada para debitur. Umumnya jasa para debt collector ini digunakan oleh perusahaan-perusahaan yang memiliki produk atau jasa yang terkait dengan keuangan. 

 

Debt collector sendiri baru akan muncul atau bertugas disaat debitur belum membayar hutang sampai pada waktu yang telah ditentukan. Oleh sebab itu, jika ada debt collector yang datang sebelum waktu hutang jatuh tempo datang maka hal itu perlu dicuragai.

Cara Kerja Debt Collector Pinjaman Online

Berbeda dengan debt collector yang bekerja dalam koperasi atau jasa pinjaman offline, debt collector dari pinjaman online memiliki cara kerja yang sedikit berbeda. Berikut ini adalah beberapa cara kerja debt collector pinjaman online ketika datang ke rumah yang telah kami rangkum untuk Anda.

1. Mempersiapkan File dan Bukti Tagihan

Cara kerja debt collector yang pertama adalah dengan mempersiapkan semua file dan bukti tagihan yang dimiliki oleh debitur. Di mana dalam tahap ini para debt collector akan mencari dan mengumpulkan semua data milik debitur mulai dari data diri, alamat, beserta tagihan-tagihan yang dimilikinya.

 

Semua file itu akan dibawa bukan tanpa sebab, melainkan digunakan sebagai barang bukti manakala sang dibitur menyangkal memiliki hutang di pinjaman online. Dalam tahap ini penting juga bagi seorang debt collector tersebut untuk membawa surat-surat resmi dari perusahaan guna sebagai bukti bahwa debt collector tersebut merupakan kiriman resmi dari perusahaan untuk menagih hutang.

2. Menghubungi Debitur

Cara kerja debt collector pinjaman online berikutnya adalah dengan menghubungi debitur sebelum benar-benar datang. Di mana dalam tahap ini debt collector pinjaman online akan menghubungi kembali debitur untuk terakhir kalinya guna mengkonfirmasi akan melunasi hutang tersebut atau tidak.

 

Jika manakala dalam kesempatan ini debitur memutuskan untuk membayar hutang maka debt collector tidak akan jadi datang, namun bila debitur pada kesempatan ini tidak membayar hutang maka debt collector akan datang ke rumah secara langsung.

3. Menanyakan Tagihan

Tahap selanjutnya yang dilakukan oleh debt collector adalah menanyakan tagihan dari debitur. Mereka akan datang dengan sopan namun tetap tegas guna menagih kekurangan hutang yang belum dibayar oleh debitur. Mereka juga akan memperkenalkan dirinya terlebih dahulu sambil memperlihatkan surat tugas yang mereka bawa dari perusahaan.

 

Dalam tahap ini, debitur juga dipersilahkan untuk membayar secara langsung jika berkenan dan debt collector pun akan memberikan kwitansi pelunasan hutang dari debitur tersebut. Namun, jika debitur tidak melunasi hutangnya, maka kemungkinan debt collector akan mengambil langkah tegas dengan memberikan surat peringatan.

4. Mengingatkan Debitur

Selanjutnya, seperti yang sudah kami sebutkan sebelumnya jika debitur tidak membayar hutangnya maka debt collector akan memberikan surat peringatan. Surat peringatan yang dimaksud disini bukanlah surat ancaman merupakan sebuah surat perjanjian dan juga kesepakatan hukum antara kedua belah pihak, yaitu debitur dan debt collector.

 

Umumnya surat peringatan yang diberikan oleh debt collector kepada debitur akan berisikan beberapa hal penting terkait dengan pembayaran hutang, seperti tanggal jatuh tempo hingga sanksi yang diperoleh jika tidak membayar hutang sebelum jatuh tempo. Oleh sebab itu, bisa dikatakan pada tahap ini, debt collector akan memberikan keringanan waktu lebih bagi debitur untuk melunasi semua hutang-hutangnya.

5. Tindakan Lanjutan

Namun, tidak dapat dipungkiri walaupun sudah mendapatkan banyak keringanan ada kalanya debitur tidak kunjung melunasi semua hutang yang ia miliki segera. Dalam hal ini umumnya debt collector akan mendatangi kembali debitur untuk kesekian kalinya guan menanyakan dan mengkonfirmasi pembayaran hutang. Namun bila tidak kunjung membayar maka debt collector akan mengambil tindakan tegas.

 

Tindakan tegal yang dimaksud disini bukanlah terkait dengan kekerasan fisik melainkan sebuah penyitaan harta benda yang dimiliki debitur. Biasanya aset atau harta benda yang disita adalah barang-barang berharga yang memang sudah tercantum dalam surat perjanjian yang pernah disepakati oleh debitur sebelum berhutang.

Penutup

Itulah tadi beberapa cara kerja dari jasa debt collector pinjaman online. Dengan memahami cara kerja mereka seharusnya Anda sekarang sudah memahami peran dan tanggung jawab yang dimiliki oleh debt collector pinjaman online. Di mana mereka selain bertugas untuk menagih hutang, mereka juga memiliki tanggung jawab besar untuk bernegosiasi terlebih dahulu dengan para debitur untuk segera melunasi hutang mereka.

 

Berdasarkan pembahasan tadi juga seharusnya Anda juga sudah memahami bahwa debt collector memiliki peran penting untuk membuat proses utang piutang berjalan dengan lancar. Untuk itu, diperlukan debt collector yang handal jika ingin mengurus masalah hutang piutang, seperti debt collector legal dari Debt Recovery Indonesia. Dengan pengalaman yang tinggi dan juga pemahaman akan hukum dan etika dalam menagih hutang, kami pastikan setiap proses penagihan hutang Anda akan berjalan lancar sesuai dengan hukum yang berlaku. Jadi, tunggu apalagi segera gunakan jasa debt collector legal dari Debt Recovery Indonesia sekarang juga.

Tinggalkan komentar