Mengapa Uranus Berwarna Biru

Uranus merupakan salah satu planet yang berada di tata surya Bima Sakti dan merupakan planet ke 7 dari Matahari sebagai pusat tata surya. Planet yang ditemukan pada tanggal 13 Maret 1781 oleh William Herschel ini memiliki warna biru yang sangat indah.

Ada beberapa orang yang mempertanyakan kenapa planet Uranus bisa berwarna biru, untuk menjawab pertanyaan tersebut silahkan simak beberapa penjelasan berikut ini.

Alasan Kenapa Uranus Bisa Berwarna Biru

1. Gas Metana

Menurut para ahli warna biru yang dipancarkan oleh Uranus berasal dari Gas Metana (CH4) yang mengelilingi atmosfer Uranus. Metana sendiri merupakan sebuah hidrokarbon yang berbentuk gas dan tidak memiliki bau karena Gas Metana tersebut adalah Metana murni. Karena Gas Metana murni inilah yang membuat planet Uranus bisa terlihat begitu biru.

2. Suhu Udara

Salah satu penyebab warna biru bisa terlihat dari planet Uranus dikarenakan suhu udara dingin yang mencapai -224 derajat celcius di sekitar Uranus. Saking dinginnya planet biru ini sampai dijuluki sebagai planet es raksasa oleh para Astronom.

3. Jarak yang Jauh dari Matahari

Pada poin sebelumnya kita sudah membahas bahwa Uranus merupakan sebuah planet dingin yang sampai dijuluki sebagai planet es raksasa. Dinginnya planet Uranus dikarenakan jaraknya yang jauh dari Matahari, seperti yang kita ketahui bahwa sumber cahaya dan panas utama di tata surya Bima Sakti adalah Matahari jadi semakin jauh lokasi sebuah planet dari Matahari maka semakin dingin planet tersebut.

Namun, dikarenakan jarak Uranus yang sangat jauh yaitu mencapai 3 miliar kilometer dari Matahari membuat planet biru ini kurang mendapatkan cahaya dan panas dari Matahari. Alhasil Uranus menjadi sangat dingin dan membuat warnanya menjadi biru jika dilihat dari jauh.

4. Banyak Es

Seperti yang sudah dijelaskan pada beberapa poin sebelumnya bahwa Uranus sangat dingin karena jauh dari Matahari yang merupakan pusat penghasil cahaya dan panas di tata surya Bima Sakti. Karena dinginnya Uranus yang bisa mencapai -224 derajat celcius membuat planet ini memiliki banyak sekali bongkahan es.

Bongkahan es jika dilihat dari jauh pasti akan menghasilkan warna biru. Karena itu planet Uranus bisa terlihat berwarna biru karena bongkahan-bongkahan es yang sangat banyak di planet dalam urutan nomor 7 dari Matahari tersebut.

5. Kandungan Gas Pada Atmosfer Uranus

Selain kandungan Gas Metana ada beberapa kandungan gas lainnya yang membuat planet Uranus menjadi berwarna biru. Menurut data dari ahli Fisika University of Oxford Inggris kandungan gas yang ada di Atmosfer planet Uranus selain Metana adalah Hidrogen dan Helium.

6. Orbit Uranus

Planet Uranus merupakan sebuah planet yang memiliki orbit yang sangat lama, dimana hal tersebut membuat waktu di planet es raksasa ini menjadi berjalan sangat lama. Dimana menurut data perhitungan para ahli 84 tahun di planet Uranus sama dengan 1 tahun di planet Bumi. Waktu yang lama ini mempengaruhi perubahan suhu di Uranus, alhasil suhu dingin di Uranus tetap terjaga dan membuat bongkahan es tetap membeku dan menghasilkan warna biru.

7. Memiliki 27 Satelit

Uranus diketahui memiliki satelit yang mencapai 27 buah. Satelit sendiri merupakan sebuah objek raksasa yang bergerak mengelilingi sebuah planet. Sebagai contoh di Bumi ada Bulan, sedangkan di Uranus ada 27 satelit yang jelas semuanya akan mempengaruhi kondisi dari planet Uranus itu sendiri.

Baca juga konten terkait di PPPA

  1. Kenapa Arah Ekor Komet Selalu Menjauhi Matahari
  2. Mengapa di Bulan Tidak Ada Kehidupan
  3. Apakah Bangsa Barat Melakukan Penjelajahan Samudra
  4. Alasan Selat Malaka Mempunyai Peranan Penting Pada Masa Kerajaan Sriwijaya

Tinggalkan komentar