Mengapa Selat Malaka Mempunyai Peranan Penting Pada Masa Kerajaan Sriwijaya

Kerajaan Sriwijaya merupakan kerajaan yang besar dan pernah mewarnai sejarah di Indonesia. Kerajaan yang bercorak Buddha tersebut sudah pernah mencapai zaman keemasan sebagai sebuah kerajaan maritim.

Sebagai kerajaan maritim, salah satu kekuatannya karena Kerajaan Sriwijaya tersebut menguasai Selat Malaka. Oleh karena itu, tentu saja Selat Malaka ini memiliki peranan yang penting di masa Kerajaan Sriwijaya.

Alasan Selat Malaka Memiliki Peranan yang Penting di Zaman Kerajaan Sriwijaya

1. Menghubungkan Samudera Hindia dan Samudera Pasifik

Salah satu peranan strategis dari Selat Malaka yaitu untuk menghubungkan Samudera Hindia dan Samudera Pasifik. Dapat pula disebut sebagai jalur sutra selatan atau jalur maritim dikarenakan menghubungkan negara yang ada di Timur Jauh seperti Eropa, Timur Dekat, India, Timur Tengah, serta pesisir timur Benua Afrika.

2. Membuat Kerajaan Sriwijaya Lebih Terkenal

Banyak sekali kapal pedagang yang melalui Selat Malaka ini. Posisi tersebut menjadikan Selat Malaka sebagai salah satu area yang tersibuk di dunia. Setiap hari, area tersebut disinggahi oleh peziarah, pedagang, duta besar negara dan ahli agama. Bahkan, bajak laut juga kerap mondar-mandir serta berulah di area Selat Malaka.

Saking terkenalnya hingga menjadikan Kerajaan Sriwijaya lebih dikenal oleh kekaisaran, kerajaan, dan dinasti besar yang ada di dunia. Contohnya saja seperti Kerajaan Cholamandala dari India, Dinasti Ummayah dari Arab, dan Kekaisaran Romawi. Sayangnya, kelak Kerajaan Sriwijaya ini berakhir juga di tangan Kerajaan Cholamandala di India.

3. Kontribusi yang Besar Untuk Membangun Perdagangan Dunia

Dikarenakan lokasinya yang strategis, maka Selat Malaka merupakan pusat perdagangan dunia. Tersedia berbagai bahan baku yang merupakan produksi utama dari banyak negara yang ada di seluruh dunia melewati Selat Malaka serta transit di sana dahulu. Saat kapal pedagang mulai transit, pastinya mereka sekaligus memasarkan barang dagangan dan tentu saja hal tersebut membuka sebuah hubungan komunikasi baru di antara pedagang.

4. Terdapat Banyak Aktivitas Politik

Selat Malaka ternyata juga mengajarkan suatu politik perdagangan. Seperti yang telah diketahui bahwa ribuan kapal berlayar melewati Selat Malaka. Telah ada berjuta-juta keping emas nilai yang berasal dari aktivitas perdagangan yang ada di Selat Malaka.

Ada gula ada semut artinya ada uang ada orang, sehingga banyak sekali aktivitas politik yang dilakukan oleh orang –orang yang mempunyai kepentingan di sana. Selain itu, Selat Malaka menjadi salah satu area di dunia yang paling rentan dikarenakan memiliki potensi yang tinggi untuk memasuki ke dalam suatu perseteruan politik serta kerusakan lingkungan.

5. Tumbuh Beberapa Kerajaan di Sekitar Selat Malaka

Setiap tahun, banyak industri jasa dan barang bernilai berupa satuan perak dan emas yang melalui kawasan Selat Malaka. Saat itu memang Kerajaan Sriwijaya merupakan kerajaan yang kuat sekali serta berhasil mempengaruhi Semenanjung Malaya.

Namun, mungkin masih terdapat beberapa kerajaan kecil yang di bawah dan tunduk ke Sriwijaya. Sehingga, banyak kerajaan kecil yang ikut mengelola Selat Malaka. Tentunya beberapa kerajaan kecil tersebut menarik banyak penjelajah dan pedagang untuk menyaksikan keaneragaman kawasan di sekitaran Selat Malaka.

6. Adanya Sumber Daya yang Bervariasi di Daerah Sekitar Selat Malaka

Beberapa daerah yang berbatasan secara langsung dengan Selat Malaka merupakan wilayah yang mempunyai keaneragaman hayati variatif. Beberapa daerah tersebut menjadi salah satu pusat dari keaneragaman hayati di dunia, sehingga disebut sebagai Sunda Hotspot.

Baca juga konten terkait di PPPA

  1. Kenapa Manusia Harus Melakukan Kegiatan Ekonomi
  2. Mengapa Manusia Harus Melakukan Kerjasama Dalam Memenuhi Kebutuhan Hidupnya
  3. Apakah Manusia Harus Melakukan Interaksi Sosial
  4. Alasan Berbagai Bentuk Perlawanan Terhadap Belanda Sering Mengalami Kegagalan

Tinggalkan komentar