Mengapa Saat Bekerja Kita Harus Memperhatikan Kelestarian Alam

Isu pemanasan global terus terjadi setiap saat. Kerusakan lingkungan, perubahan iklim, dan efek rumah kaca merupakan permasalahan yang kompleks dan untuk menanganinya diperlukan tanggung jawab dari semua pihak, termasuk juga pemilik bisnis, pekerja dan masyarakat. Menjadi seorang pekerja juga perlu memperhatikan kelestarian alam, mengapa demikian?

7 Alasan Pekerja Juga Harus Memperhatikan Kelestarian Alam

1. Mengurangi barang bekas

Barang bekas atau barang sisa pakai tentu akan menjadi limbah yang menumpuk begitu saja tanpa dimanfaatkan. Sebagai seorang pekerja perlunya memperhatikan lingkungan supaya barang bekas yang dihasilkan bisa didaur ulang lagi sehingga tidak terbuang sia-sia dan merusak alam. Contohnya bisa mulai dengan menggunakan kertas atau cartridge tinta dari bahan daur ulang.

2. Mengurangi penggunaan plastik hidup jadi lebih baik

Sampah plastik jadi limbah yang sulit terurai. Perlunya dalam bekerja untuk memperhatikan lingkungan yaitu supaya bisa mengurangi dampak dari pemakaian plastik. Cobalah dengan menggunakan kantong belanja dari kain, membawa botol minum dan membawa sedotan yang bisa didaur ulang sendiri dari rumah. Langkah-langkah kecil yang kita lakukan dalam hal melestarikan lingkungan jni akan berdampak besar untuk bumi di masa depan.

3. Mengganti lampu dengan LED

Tahukah kamu jenis lampu yang kita gunakan tidak semua mendukung penghematan energi dan pelestarian alam. Dengan mengganti lampu menjadi jenis LED kita telah menghemat daya, mengurangi polusi merkuri, dan gas beracun lainnya. Meskipun harga lampu LED lebih mahal namun kita bisa lebih hemat karena umum lampu LED bisa lebih tahan lama dibandingkan lampu pijar atau neon.

4. Hemat listrik jadi lebih asik

Sebagai orang yang bekerja setiap hari kita tentu bersinggungan dengan listrik. Langkah yang bisa dilakukan untuk melestarikan lingkungan selanjutnya adalah dengan melakukan hemat listrik, matikan komputer atau alat elektronik setelah selesai digunakan.

5. Kurangi penggunaan kertas beralih ke digital

Setiap harinya berapa jumlah kertas yang digunakan satu kantor? Cukup banyak bukan? Atau sangat banyak? Ketika kita bekerja langkah melestarikan lingkungan yang bisa kita lakukan adalah dengan mengurangi penggunaan kertas dan mulai beralih ke digital. Misalnya dalam pencatatan, memo dan lainnya.

6. Bekerja dari rumah bisa lebih ramah lingkungan

Saat ini kegiatan bekerja banyak yang dilakukan dari rumah istilahnya WFH. Kegiatan bekerja dari rumah juga menjadi salah satu cara untuk melestarikan lingkungan karena perusahaan bisa menghemat biaya operasional. Langkah ini juga baik untuk pekerja karena tidak perlu mengeluarkan biaya untuk ke kantor.

7. Menjaga alam untuk anak cucu nanti

Perlunya kita menjaga atau melestarikan lingkungan ketika bekerja adalah supaya tidak boros sumber daya alam. Upaya melestarikan lingkungan juga bisa menjadi warisan untuk anak cucu nanti, sehingga generasi yang akan datang masih bisa menikmati kekayaan alam yang ada.

Tinggalkan komentar