Efek Samping Gastrul

Gastrul merupakan golongan obat keras yang bermanfaat dalam pencegahan gastritis atau sakit maag yang kemungkinan terjadi apabila seseorang mengonsumsi NSAID atau obat antiinflamasi nonsteroid. Penggunaan gastrul harus disertai dengan resep dari dokter.

Obat keras ini memiliki kandungan berupa misoprostol yang berguna dalam pencegahan luka pada dinding lambung seperti tukak duodenum maupun tukak lambung. Kandungan tersebut bekerja secara aktif ketika seseorang mengonsumsi obat tertentu untuk menghilangkan nyeri seperti aspirin.

Aspirin sendiri dapat menyebabkan resiko tukak. Fungsi misoprostol pada obat gastrul berperan penting sebagai pelindung pada lapisan dinding lambung dari segala resiko yang terjadi akibat konsumsi obat NSAID.

Pengertian Obat Gastrul

  • Bentuk obat : Tablet
  • Kategori : Obat dengan kandungan zat aktif misoprostol
  • Kategori kehamilan dan menyusui : Obat ini tidak boleh digunakan oleh ibu hamil maupun wanita berusia subur karena dapat menyebabkan gangguan janin. Obat ini juga tidak boleh dikonsumsi oleh ibu menyusui karena kandungan misoprostol di dalamnya bisa terserap ke dalam ASI.
  • Golongan : Obat keras harus dengan resep dokter
  • Kompisisi obat gastrul : Misoprostol sebanyak 200mcg
  • Boleh digunakan oleh : Orang dewasa
  • Manfaat obat gastrul : Obat gastrul bermanfaat untuk mengatasi adanya rasa tidak nyaman dan nyeri atau maag pada lambung dan membantu mengatasi luka pada usus dan dinding lambung seperti tukak usus duodenum dan tukak lambung.

Kandungan misoprostol pada obat gastrul berperan sebagai pelindung pada lapisan dinding lambung dari resiko yang timbul akibat penggunaan obat NSAID. Selain itu, kandungan tersebut juga dapat membantu mengurangi resiko pendarahan pada pasien dan membantu mengurangi sekresi pada gejala asam lambung.

Aturan Penggunaan dan Dosis Obat Gastrul

Aturan penggunaan obat gastrul serta dosis yang tepat adalah 1 tablet untuk orang dewasa dan diminum sebanyak 4 kali dalam sehari.

Cara Konsumsi Obat Gastrul yang Tepat

Mengonsumsi obat gastrul tidak boleh di luar dari resep dokter dan harus dikonsumsi bersama dengan makanan. Baca aturan pakainya sebelum mulai menggunakan obat gastrul. Penyimpanan obat harus dalam kamar yang
bersuhu di bawah 30 derajat celcius.

Peringatan dan Kontraindikasi Obat Gastrul

Obat gastrul tidak boleh dikonsumsi oleh pasien dengan kondisi seperti sedang menyusui, sedang hamil, wanita berusia subur yang mempunyai kemungkinan bisa hamil, dan orang yang memiliki hipersensitif terhadap kandungan misoprostol.

Bahaya Obat Gastrul dan Efek Sampingnya

Karena merupakan obat gastrul, maka penggunaan obat ini tidak boleh sembarangan, namun harus berdasarkan resep dari dokter. Obat ini tidak boleh dikonsumsi oleh ibu menyusui, ibu hamil, dan wanita yang berusia subur karena dapat menyebabkan gangguan janin. Sedangkan efek samping gastrul antara lain mual, diare, pusing, muntah, ruam, hingga perut kembung.


Temukan lebih banyak konten terkait dengan Efek Samping atau konten menarik lain di PPPA

Tinggalkan komentar